Sabtu, 07 Mei 2011

Daun Sendok (Plantago major L.)

Deskripsi:
Daun Sendok (Plantago major L.)sering dianggap sebagai tumbuhan liar. Ia tumbuh di pekarangan,perkebunan, atau hutan dan orang mengabaikannya. Padahal, tumbuhan inimemiliki beragam kandungan yang bermanfaat bagi kesehatan. Berdasarkanpengalaman masyarakat tradisional, beragam penyakit dapat disembuhkan dengan daun sendok, dari hepatitis hingga kencing manis.

Khasiat:
Mendinginkan, sedatif (menenangkan), anestetik(menghilangkan rasa sakit), antitoksin (menghilangkan efek dari racuntertentu), antihistamin (antialergi), antiinflamasi (anti radang), antibakteri, antitumor, diuretik(meningkatkan pengeluaran urine), antimikrobial (membantu tubuh melawaninfeksi), antiviral( membunuh atau menghambat pertumbuhan virus), danekspektoran (mengencerkan dan mengeluarkan lendir dari paru paru).

  Padapenelitian labolatorium, daun sendok terbukti menurunkan konsentrasi plasmalipid, kolesterol, dan trigliserid yang mengalami pengerasan pembuluhdarah. Selain itu daun sendok juga terbukti mampu menghancurkan batu empedu.
 
  Kandungankimia alami obat pada
daun sendok antara lain Mucilage atau lendir tanin(zat yang mengerutkan jaringan), dan beberapa jenisflavonoid, diantaranya epigenin yang berkhasiat menghambat pertumbuhantumor dana aucubin, yang berkhasiat hepatoprotektor, melindungi sel seldari kerusakan. Daun sendok juga mengandung kalium dan kalsium yang tinggiserta Vitamin C dan Vitamin A. Daun sendok juga dapat menghilangkankebiasaan merokok,meningkatkan vitalitas seksual pada pria.

   Di negara India, biji ki urat sudah lama dimanfaatkan sebagai salah satubumbu dapur.Biji ki urat dapat meningkatkan kekuatan seksual, danmelancarkan buang air besar.
Sekarang ini sudah banyak toko obat (apotik) yang menjual tanaman
daun sendok (berbentuk pil, kapsul, serbuk, dll) tapi sayang khasiatnya sudahsangat berkurang karena proses yang tidak sesuai. Teh daun sendok yang baikmutunya adalah yang masih berwarna hijau, teh yang sudah berwarnakehitaman atau kecoklatan tidak akan memberi manfaat yang maksimal.

  Daun sendok dapat menghambat penyerapan obat, karena itu jika andamengkonsumsi obat obatan, sebaiknya tunggulah 2 jam sesudah mengkonsumsi
daun sendok. Begitu juga, karena daun sendok mempunyai khasiat diuretik, yangmengakibatkan banyak mengeluarkan air seni, untuk mencegahdehidrasi, perbanyak minum air putih, minimal 10 gelas (1 gelas=200 ml)sehari.